-->

Resep Istimewa Kuliner Ekstrim : Belalang Goreng Tepung


Mungkin, akan ada sebagian pembaca yang bertanya-tanya. 
Mengapa harus membahas resep kuliner yang ekstrim. Berbahan dasar belalang lagi. 

Belalang, bagi masyarakat umum biasanya memang hanya dianggap sebagai hama belaka, bahkan untuk sebagian orang belalang merupakan hewan yang menjijikkan. 
Jadi mengapa “harus” membahas tentang kuliner ekstrim berbahan dasar belalang

Penulis, bisa memberikan 3 jawaban : 

Pertama, 
Sebab bagi sebagian penduduk Indonesia, belalang sudah lazim dimakan. Tidak hanya dimakan, namun belalang merupakan hidangan makanan yang cukup lezat. 

Kedua
Khusus bagi pecinta kuliner ekstrim. Kelezatan belalang memang sering mengundang rasa penasaran mereka. Sehingga daripada kesulitan mencari hidangan kuliner ekstrim dengan berbahan dasar belalang, bisa jadi resep ini akan membantunya. Sebab – mungkin - resep berikut ini akan dicobanya. 

Ketiga
Dan ini yang penting. 
Suatu ketika penulis sempat browsing dan kebetulan nyasar ke lamannya BBC. 
Dari salah satu posting artikelnya terdapat berita yang dikeluarkan oleh PBB – yang bagi penulis – cukup mengejutkan. 
Mengapa mengejutkan ? 
Sebab menurut laman BBC tersebut, PBB mengeluarkan suatu himbauan agar penduduk dunia mulai mengkonsumsi bahan pangan alternatif, yaitu belalang sebagai salah satu cara untuk mengatasi masalah kekurangan pangan alias kelaparan ( yang diprediksi akan terjadi di tahun-tahun mendatang ). 

Jadi setidaknya, dengan mengetahui resep untuk mengolah belalang, jika masalah kekurangan pangan terjadi, tidak perlu bingung-bingung lagi mencari resepnya. 
Dan jika ditanya, apakah penulis sudah mempraktekkan resep makanan kuliner dari belalang ini ? 
Secara jujur, jawabannya : belum. ( mungkin nanti kali….he…he..he…) 

Dan resep di bawah ini, penulis memang sengaja cari berdasar rasa ketertarikan terhadap jawaban point ketiga di atas. 
Tetapi sekali lagi, siapa tahu ada yang berminat mencobanya, yaitu para pecinta kuliner ekstrim. 

Dan juga, dari informasi yang didapat – dari yang sudah pernah mencobanya – meski bagi sebagian orang Belalang terlihat menjijikkan, namun binatang ini ternyata merupakan santapan yang sangat lezat. Nikmat juga renyah. 

Hanya dengan seekor belalang saja sudah mengandung 6 gram protein. Mungkin dari kandungan itulah PBB menghitung bahwa belalang bisa dimanfaatkan untuk mencukupi ketersediaan asupan makanan sehat lagi bergizi. 
Konon, penduduk di Negara Meksiko dan Uganda sudah terbiasa mengkonsumsi binatang yang diangap hama ini. Dalam hal ini, belalang dapat dimasak dengan baik direbus atau digoreng. 
Dan tentu saja cukup aman untuk dimakan. 

Jadi langsung saja akan dibagikan tentang Resep Istimewa Kuliner Ekstrim : Belalang Goreng Tepung 

resep belalang goreng tepung

Bahan
- 3/4 cup terigu, ayak 
- 1 sdt. soda kue 
- 1 sdt. garam 
- 3/4 c susu 
- 1 telur, kocok perlahan 
- 1 cup belalang 
- 1 pt. krim kental yang dikocok kaku 

Cara membuat kuliner ekstrim Belalang Goreng Tepung 
Bagi yang sudah pernah mencobanya, Belalang Goreng Tepung merupakan menu makanan yang sangat lezat dan menggoyang lidah, dan bisa menjadi kudapan sempurna. 
Cara membuatnya
- Ayak 3/4 cangkir terigu, 1 sdt. soda kue, dan 1 sdt. garam bersama-sama dalam satu wadah. 
- Masukkan 3/4 susu lalu aduk campuran tersebut sampai halus. 
- Kocok satu butir telur, lalu tambahkan ke dalam adonan. 
- Ambil 1 cangkir belalang, lalu celupkan masing-masing belalang dalam kocokan telur. Pastikan sayap, kaki (dan kepala, jika Anda suka) sudah dibuang. 
- Panaskan minyak goreng di wajan. 
- Goreng belalang sampai renyah dan cokelat keemasan. 
- Tambahkan garam dan sajikan. 
Kuliner ekstrim Belalang Goreng Tepung siap dinikmati. 

Hanya saja untuk menyiapkan belalang ini memang berbeda dengan tata cara penyiapan bahan pangan yang “normal” lainnya. Yang mana karena memang cukup panjang uraian tentang tata cara menyiapkan, mengolah dan memasak belalang dengan sehat dan aman, maka akan dibahas secara lebih rinci pada posting-posting berikutnya. 
Dan karena sepertinya resep-resep kuliner ekstrim ini terlihat sangat menarik, pada posting selanjutnya mungkin akan dibahas lebih banyak lagi tentang resep-resep istimewa untuk mengolah dan memasak belalang sebagai sajian makanan yang sangat lezat. 
Atau hanya sebagai camilan. 

( Yang penting kata “camilan” ini tidak dipelesetkan sesuai sebuah joke. Katanya : Apa itu “camilan” ? Camilan adalah cecudah celapan dan cebelum cepuluh…he….he…he.. ) 

Simak juga :