-->

Para Selebritis Dunia Ini Ternyata Kena OCD Juga

Sebagaimana pernah disampaikan bahwa OCD – Obessesif Compulsif Dissoder, gangguan obesesif kompulsif merupakan suatu gangguan pisikis psikologis pada seseorang, sehingga seseorang tersebut menjadi sangat obsesif pada sesuatu hal ( misal mengecheck dan mengunci pintu berulang-lang dan sebagainya ).
Untuk lebih jelasnya tentang gangguan psikis ini dapat dilihat di : OCD Ternyata Berbahaya.

Jadi ini jauh berbeda dengan OCD-nya Deddy Corbuziers, yang menamakan teknik diet temuannya sebagai OCD juga – Obsessive Corbuziers Diet. Yaitu diet dengan menggunakan “ jendela makan” system puasa ( dalam istilah jawa : puasa ngebleng ). OCD umumnya “hanya” menggangu, namun pada tahap tertentu penderita ini bisa menjadi berbahaya karena obsesinya.

Namun demikian dengan terapi dan perlakuan tertentu oleh ahlinya, penyakit gangguan psikis ini bisa diatasi.

Dan berikut ini adalah para selebritis dunia yang ternyata kena OCD juga, namun dengan tekat dan kemauan bisa mengatasi gangguan ini, hingga pada akhirnya bisa sukses di bidang masing-masing :

David Beckham.
Siapa yang tak kenal David Beckham ?
Pesepakbola selebritis yang pernah dinobatkan sebagai salah satu pria terseksi, ikon pria metro seksual dan pesepakbola tersukses dari tanah Inggris ini ternyata pernah menderita OCD.
David Beckham secara terang-terangan telah membeberkan perjuangannya dalam melawan OCD. David pernah mengatakan kepada media bahwa ia harus terus menghitung semua pakaiannya, dan majalah-majalahnya harus terletak pada garis lurus. Tetapi dia berani menyatakan keinginannya untuk mendapatkan bantuan dalam menyelesaikan masalah-masalahnya

Cameron Diaz
Salah seorang aktris tersukses Amerika, yang pernah membintangi banyak film box office, menyatakan bahwa ia "menderita gangguan obsesif-kompulsif. Cameron Diaz juga telah mengakui secara terbuka bahwa ia biasa menggosok gagang pintu begitu keras sebelum membuka pintu untuk membersihkannya

Leonardo Dicaprio
Aktor keren, sukses dan serba bisa dari Amerika yang melejit lewat film “ Titanic” serta beberapa film sukses lainnya telah mengungkapkan ia menderita Obsesif Kompulsif. Leonardo Dicaprio juga pernah memerankan sosok Howard Hughes yang ditengarai juga menderita OCD.

Jessica Alba
Artis jelita yang melejit lewat perannya di film Fantastic Four sebagai Unvisible Woman ini juga mengakui menderita gangguan obsesif-kompulsif selama masa kanak-kanak.

Billy Bob Thornton
Aktor dan musisi Billy Bob Thornton menyatakan bahwa :
"Aku punya sedikit OCD." "Yang sederhana saya dapat menjelaskan kepada Anda. Yang lebih kompleks, aku bahkan tidak tahu bagaimana memberitahukannya”.

Howard Hughes
Howard Hughes sering dianggap sebagai sorang pioneer yang aneh, unik namun berpengaruh. Sehingga riwayat hidupnya pernah diangkat ke layar lebar dan sosoknya diperankan oleh Lenardo Dicaprio ( yang juga pernah menderita OCD ). Penerbang dan pembuat film Amerika ini ketahui telah menderita OCD. Hughes sangat terobsesi dengan kesalahan kecil dalam berpakaian. Ia juga dilaporkan memiliki ketakutan yang berlebihan terhadap kuman , suatu gejala umum pada penderita OCD

Samuel Johnson
Penyair, penulis, dan ahli kamus dari Inggris, Samuel Johnson adalah contoh dari tokoh sejarah dengan diagnosis retrospektif OCD. Samuel Johnson diketahui memiliki “ritual yang rumit” ketika akan melintasi ambang pintu, dan berulang kali berjalan naik dan turun tangga menghitung langkah.

● Beberapa nama besar yang mengaku dan diketahui sebagai penderita OCD antara lain aktor, pembawa acara televisi, komedian dan aktor suara Howie Mandel , aktris Katty Lee Gifford, Marc Summers dan sebagainya.

You may like these posts