-->

Cara Yang Benar dan Aman Untuk Menghapus Maskara Anti Air


Penggunaan maskara anti air atau waterproof maskara tentu memiliki kelebihan. Salah satunya yang utama, anda tidak perlu khawatir wajah belepotan karena maskara yang luntur, terutama di saat musim penghujan seperti ini. 
Namun – karena namanya saja anti air – anda tidak bisa menghapus maskara jenis ini seperti cara yang anda gunakan ketika menghapus maskara yang biasanya. 

Untuk dapat menghapus maskara anti air ( waterproof maskara ) secara baik, benar dan aman, anda dapat melakukannya dengan langkah berikut : 


● Gunakan produk penghapus maskara yang tepat. 

Dalam hal ini anda dapat menggunakan pembersih riasan mata (makeup remover) yang memang telah dirancang secara khusus untuk menghapus maskara anti air / waterproof maskara
Sebaiknya pilih produk yang hypoallergenic, yang relatif lebih aman bagi kulit, bahkan meskpiun jenis kulit anda tidak sensitif. 
Bila tidak ada, Anda juga dapat memanfaatkan shampoo bayi atau cold cream ( krim dingin ) untuk menghapus maskara anti air yang anda gunakan. 
Sedangkan bila anda termasuk orang yang cenderung menggunakan bahan-bahan yang alami, bisa digunakan minyak zaitu, minyak kelapa, atau larutan yang dibuat dari campuran air, witch hazel dan minyak almond atau jojoba.
Keterangan lebih lengkapnya, bisa dlihat di bawah ini :
> 3 Bahan alami yang ampuh untuk menghapus maskara anti air, plus cara penggunaannya

● Gunakan bahan-bahan yang lembut 

Saat menghapus maskara anti air, sebaiknya gunakan bola kapas, kapas rias, atau korek kuping. Penggunaan bahan-bahan lembut seperti ini, selain untuk membersihkan juga untuk mencegah mata dari kemungkinan terjadinya iritasi. Selain itu anda bisa juga menggunakan tisu basah hypoallergenic untuk bayi, atau lap wajah yang bersih dan lembap. 

● Anda bisa menggunakan bahan-bahan tersebut di atas dengan mengoleskannya tipis-tipis pada bagian mata yang dikenai maskara dan atau dengan membasahinya ke dalam kapas. 

● Mulailah dengan menutup mata dan letakkan bola kapas di dasar bulu mata, tepat di bagian yang dikenai maskara.
Setelah itu, tekan dengan lembut sehingga bagian bawah bulu mata menempel dengan bola kapas. 

● Selalu bersihkan maskara secara hati-hati dan lembut. 
Jangan menggosok terlalu kuat sehingga akan menyebabkan bulu mata bisa ikut tercabut, atau menyebabkan kulit di sekitar mata teriritasi. 
Atau bahkan berisiko terkena infeksi mata ketika ada sebagian produk yang terikut masuk ke dalam bola mata. 

menghapus waterproof mascara

● Pegang bola kapas menempel pada bulu mata selama 10 - 20 detik, untuk melarutkan maskara.
Setelah itu, gerakkan bola kapas di sepanjang bulu mata secara perlahan.
Hindari menarik bulu mata dengan selalu "mengusap" bulu mata dengan arah yang sama.

● Setelah beberapa kali usapan, periksa hasilnya di depan cermin. 
 Bila terlihat masih ada bagian maskara anti air yang belum terhapus, ulangi lagi langkah diatas. 

 ● Setelah itu gunakan korek kuping untuk menghapus maskara dari dasar bulu mata. Rendam korek kuping ke dalam pembersih yang anda pilih, lalu gunakan untuk "menggosok" akar bulu mata dengan lembut dari sisa maskara. Lakukan secara tuntas sehingga tidak ada lagi produk maskara yang tersisa. 

● Terakhir cuci wajah hingga bersih. 
Sebaiknya gunakan produk pembersih wajah yang lembut untuk mengangkat sisa-sisa riasan dan minyak yang mungkin masih tersisa. 
Untuk memastikan hasilnya, bilas kembali wajah Anda dengan menggunakan air hangat atau suam-suam kuku. 

● Sebagai langkah final, lembapkan kulit wajah untuk menjaga agar tetap terhidrasi. 
Oleskan krim mata atau krim pelembap ke seluruh wajah, karena produk pembersih umumnya bisa menjadikan kulit wajah menjadi kering. 

Nah itulah Cara Yang Benar dan Aman Untuk Menghapus Maskara Anti Air. 

Selamat mencoba. 
Lihat juga :