Resep Minuman Istimewa : Es Nata de Coco Warna-Warni
Salah satu minuman es yang saat ini mulai digemari adalah es Nata de Coco. Minuman ini mulai umum dikonsumsi karena saat ini Nata de Coco dapat dengan mudah ditemukan dan dibeli.
Rasanya yang “kenyil-kenyil” hampir mirip dengan kolang-kaling namun lebih lunak menjadikannya khas.
Disamping beberapa menu minuman lainnya, nata de coco juga cocok dijadikan sebagai minuman sesaat setelah berbuka puasa. Dan agar tampilannya lebih menarik serta mengundang selera, resep es Nata de coco yang berikut akan dikombinasikan dengan jelly bulat yang warna-warni.
Selain itu untuk menambah aroma yang segar dan merangsang, penambahan nangka matang yang manis menjadikan minuman ini istimewa dan lebih sedap dinikmati.
Berikut Resep Minuman Istimewa : Es Nata de Coco Warna-Warni
● Bahan-bahan :
- Nata de coco = 6 sendok makan
- Jelly bulat warna-warni = 4 sendok makan
- Nangka matang = 2 sendok makan
- Susu kental manis rasa cokelat atau vanilla = secukupnya
- Es batu = sesuai selera
● Cara membuat Es Nata de Coco Warna-Warni :
- Untuk jelly bulat warna-warni bisa dibeli di swalayan
- Nangka matang dicuci dengan air matang dipotong bentuk dadu kecil-kecil
- Es batu diserut
- Siapkan mangkuk saji, lalu masukkan dan susun nata de coco, jelly warna-warni dan nangka.
- Tambahkan dengan es serut sesuai selera.
- Siram dengan susu kental manis atau vanilla
- Es nata de coco warna-warni telah siap disajikan untuk berbuka puasa
- Resep diatas untuk disajikan pada 2 orang ( 2 porsi )
Lihat juga :