-->

5 Macam Jenis Renda Yang paling Sering Digunakan


Meski hampir semua wanita sudah begitu akrab dengan renda – setidaknya dulu ketika mendapatkan tugas kerajinan tangan dari sekolah – namun belum tentu semua wanita tahu, apa saja macam dan jenis renda. Sebab faktanya, cukup banyak wanita yang hanya mengenakan pakaian atau bahan yang berenda, namun belum tentu (bisa) membuatnya sendiri. 

Asal usul kata “renda” sendiri jika ditelusuri lebih jauh, ternyata malah berasal dari negara manca. 
Sebab kata “renda” tepatnya berasal dari bahasa Portugis. 
Kata “renda” memiliki arti kerawang atau buku-buku terbuat dari benang yang dirajut. 
Dan karena bangsa Portugis sendiri sempat menjajah Nusantara ini, maka budaya renda kemudian juga diadaptasi dalam masyarakat Indonesia. 

Dan hingga saat ini, renda digunakan pada hampir semua perlengkapan wanita. mulai dari busana, bantal, mukena, pakaian dalam, sampai pada tas. Dengan mengaplikasikan renda pada salah satu bagian yang akan direnda memang bisa menjadikan tampilan yang lebih feminin, lebih indah dan lebih enak dipandang. 

Pada awalnya renda lebih banyak “hanya” digunakan pada pakaian dan atau kain yang dikenakan. 
Namun dengan perkembangan jaman, renda sudah menjadi sebuah seni kerajinan tersendiri. 
Renda bisa diaplikasikan pada hampir semua barang. Mulai dari busana, sarung bantal, mukena, pakaian dalam, sampai pada tas. Renda juga digunakan pada sepatu, sandal, tas, topi, peci dan sejenisnya. 
Dengan perkembangan jaman pula, pada akhirnya berkembang berbagai macam jenis renda. 

jenis renda

Dan berikut ini adalah 5 macam jenis renda yang paling sering digunakan

1. Renda rajut 
Renda rajut adalah merupakan satu jenis renda yang dibuat dengan cara rajutan. Renda ini termasuk jenis renda yang tertua dan banyak dilakukan. Hanya saja untuk melakukan dan ahli renda rajut memang butuh ketrampilan dan kesabaran lebih. 

2. Renda jarum 
Renda jarum adalah salah satu jenis renda yang dibuat dengan menggunakan benang dan jarum. 

3. Cutwork 
Cutwork adalah salah satu jenis renda yang dibuat dengan mengambil benang dari kain yang ada. 

4. Bobbin lace 
Bobbin lace adalah salah satu jenis renda yang dibuat dengan bobbin (sepul benang) dan bantal. 

5. Renda kait 
Renda kait merupakan salah satu jenis renda yang dibuat dengan cara mengait. Itulah berbagai jenis renda yang paling sering digunakan, baik untuk mempercantik tampilan pakaian ataupun untuk membuat berbagai macam seni kerajinan lainya. 

Simak juga :