-->

Cara Membentuk Alis Menjadi Indah Dan Ideal Dengan Teknik Profesional


Area mata merupakan bagian yang penting dalam tata rias wajah. Beberapa penata rias profesional bahkan lebih mengutamakan tata rias mata, ketimbang bagian wajah yang lainnya. 
Tata rias mata yang sempurna akan menjadikan wajah lebih hidup. 

Dan ketika berbicara tentang tata rias area mata, tentu tidak bisa lepas dari alis mata. 
Bentuk alis mata yang ideal akan sangat menunjang untuk mendapatkan tata rias mata yang sempurna. Masalahnya adalah tidak semua wanita dikaruniai bentuk alis yang ideal dari “sononya”. 
Karena itu, sebagian wanita mungkin perlu menata dan membentuk ulang alis hingga menjadi lebih ideal atau mendekati ideal. 

Jangan khawatir, anda tidak harus pergi ke tata rias profesional untuk menata dan membentuk ( ulang ) alis anda. Artikel singkat ini akan membantu anda untuk memilki alis yang indah dan lebih ideal bentuknya. 
Dan meski dilakukan sendiri, cara dan hasilnya tidak kalah dengan yang dilakukan para profesional. 

Menentukan bentuk alis ideal 


Langkah pertama yang harus dilakukan adalah menentukan bentuk alis yang paling ideal bagi wajah anda. Untuk hal ini anda dapat melakukan dengan cara : 

1. Menyesuaikan bentuk wajah 
Yang penting dan patut diingat, sebelum memulai melakukan langkah di bawah ini, pertimbangkan terlebih dulu bentuk bentuk wajah anda. Sebab bentuk alis tertentu akan bisa memberi tampilan bentuk wajah yang tertentu pula 


2. Menentukan batas akhir alis pada bagian dalam 
- Gunakan pensil alis atau penggaris. Atau apapun yang memiliki tepian lurus 
- Pegang secara vertikal persis di depan wajah, lalu jejerkan / bariskan sehingga menyentuh bagian tepi terluar dari pinggir hidung dan bagian dalam mata. 

- Tandai bagian tersebut dengan pensil alis. Lakukan pada bagian alis mata yang satunya. 
- Garis ini merupakan batas awal dari alis mata Anda 

3. Menentukan puncak lengkungan alis 
- Hadapkan wajah lurus di depan cermin 
- Miringkan pensil alis atau penggaris di atas, sehingga menjadi segaris dengan tepi terluar bagian hidung dan tepi terluar alis mata 


- Garis yang berpotongan dengan alis merupakan puncak lengkungan sebagai tempat memulai di batas atas alis 
- Tandai tempat tersebut dengan pensil alis dan lakukan pada bagian mata yang satunya. 

4. Menentukan batas akhir alis pada bagian bagian luar 
- Miringkan lebih jauh pensil alis atau penggaris di atas sehingga menyentuh tepi terluar hidung dan melewati sepanjang tepi terluar mata 

- Tempat ini merupakan batas akhir dari alis maya 
- Tandai dan lakukan pada bagian mata yang satunya. 
 
5. Tarik satu garis sepanjang tepi bawah alis. 
Garis ini akan menentukan ketebalan alis. Dan ikuti lengkungan alami alis ini. 


6. Ketika semua garis telah dibuat, kini anda harus memulai mencabuti bulu alis yang terletak di bawah garis dan di luar tanda di atas. 
Dengan catatan : 
- Ketebalan alis antara 0,5 sampai 1 cm. 
- Cabut bulu alis yang hanya keluar dari jalur yang telah dibuat. 


Jangan berlebihan, untuk tetap mempertahankan lengkung alami dari alis mata 
- Bila tidak suka mencabuti alis, misal karena sakit atau sensitif, gunakan es batu sebelum mencabut untuk mematikan rasa di area tersebut. 

Melakukan Perawatan harian 
Setelah menentukan bentuk alis yang ideal sesuai wajah, maka langkah selanjutnya adalah melakukan perawatan. 

1. Memangkas alis bila terlalu panjang 


Dalam hal ini anda bisa gunakan pemangkas alis. Awalnya sikat bulu alis ke atas dengan sikat alis. Setelah itu potong bulu alis yang terlalu panjang hingga terlihat lebih rapid dan bersih. 

2.Memperbaiki titik alis yang tipis. 
Terkadang kondisi alis tidak rata. Untuk itu isi dan perbaiki titik-titik yang tipis tersebut. Dengan menggunakan pensil alis. Bila kebetulan tidak ada pensil alis bisa digunakan eyeshadow matte

- Bila warna alis sedang-sedang saja, pilih pensil alis yang warnanya dua tingkat lebih gelap 
- Bila warnanya gelap, gunakan pensil alis yang dua tingkat lebih terang 
- Buat garis di sepanjang tepi atas alis dan sepanjang tepi bawah dengan goresan ringan 
- Isi kedua sedemikian rupa sehingga membaur dengan alis aslinya 

3. Mengatur alis 
Oleskan gel bening, lalu sikat bulu alis sesuai arah tumbuh alaminya. Jaga agar bulu alis tidak sampai berubah tempat. Bila tidak ada gel bening bisa digunakan mascara bening 

4. Melakukan setiap langkah secara rutin 
Bulu alis merupakan bagian tubuh yang tumbuhnya tidak bisa seketika. Karena itu anda juga harus “melayaninya” hari demi hari secara rutin. 
Dan ketika rutinitas sudah menjadi sebuah kebiasaan, tanpa anda sadari, “tiba-tiba” anda sudah mendapatkan bentuk alis yang ideal dan indah. 

Jadi, Mengapa anda tidak memulai mencobanya ? Hari ini juga ? 

 Lihat juga : 

You may like these posts